Thursday, 18 February 2016

Januari 2016, Ekspor Ikan Udang Sulsel Capai 8,51 Juta Dolar

Hasil tangkapan nelayan Sulse
MAKASSAR-- Hasil perikanan (ikan dan udang) termasuk komoditas andalan Ekspor Sulawesi Selatan dari data Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Selatan menunjukkan Ekspos ikan dan udang sulsel termasuk ketiga terbesar dari komoditas lainnya seperti, Nikel, Kakao, buah buahan, kopi, daging dan kayu.
Tercatat selama bulan Januari 2016 ekspor perikanan Sulsel mencapai 8,51 juta dolar, dimana terjadi peningkatan dibanding bulan sebelumnya Desember 2015 yaitu sebesar USD 6,60 Juta.
Kepala BPS Sulsel Nursam Salam mengatakan, Ekspor Ikan dan Udang sulsel Selama 2015 mencapai USD 199,18 Juta, namun jika tahun ekspor ikan udang tahun 2014 terjadi penurunan. Dimana pada tahun 2014 ekpor ikan udang Sulsel sebesar USD  25,14 juta atau penurunan sebesar 27,92 persen dibanding tahun 2015.
" Namun jika dibandingkan dengan bulan ke bulan yakni dari bulan Januari 2015 hasil ekpor ikan udang sulsel sebesar USD 7,60 juta terjadi peningkatan pada bulan januari 2016 yakni sebesar USD  8,51 juta," ungkap Nursam, baru baru ini.
Adapun 10 negara tujuan ekspor Sulsel termasuk didalamnya komoditas perikanan (ikan dan udang) yakni Jepang, Tiongkok, Malaysia, Amerika Serikat, Singapura, Philipina, Korea Selatan, Belanda, Vietnam, dan Jerman.

Seperti diketahui tahun ini, Pemerintah Sulsel menargetkan ekspor komoditas perikanan mencapai USD 283.916 juta atau sebesar sebesar 127.832 ton.
Kabid Perikanan Budidaya DKP Sulsel, Sulkaf S Latief mengatakan, nilai tersebut meningkat dari target ekspor di tahun 2015 yaitu sebesar 104.903 ton atau dengan nilai USD 235.414 juta.
Adapun rincian ekspor komoditas perikanan tersebut adalah Udang Beku sebanyak 6.130 ton senilai USD 75.332, Tuna/Cakalang sebanyak 3.260 ton atau senilai USD 28.504, Telur Ikan Terbang 876 ton senilai USD 22.968, Teripang sebanyak 159 ton senilai USD 694, Cumi Beku sebanyak 2.345 ton senilai USD 2.679, Rumput Laut sebanyak106.000 ton senilai USD 99.891juta , Sirip Ikan Hiu sebanyak 17 ton senilai USD 62 juta, Kakap/Kerapu sebanyak1.522ton senilai USD 8.792 juta, Kepiting sebanyak 1.348 ton senilai USD 26.135 juta.


EmoticonEmoticon